Indosat Ooredoo Menuju Dunia Ekonomi Digital





PT. Indosat Tbk (Indosat) meluncurkan identitas barunya, Indosat Ooredoo, di Gedung Indosat, Jakarta. Dengan transformasi perusahaan secara menyeluruh, Indosat Ooredoo menargetkan perluasan akses dan layanan dunia digital di Indonesia.


Mengusung identitas baru, Indosat Ooredoo membidik target menjadi operator nomor satu di segmen bisnis digital. Indosat Ooredoo menargetkan menjadi nomor satu dalam pendapatan, pengalaman, dan brand awareness digital di indonesia.


Sebagai langkah awal, Indosat Ooredoo telah siap mengaktifkan 4G dengan LTE Advanced Network yang mampu menyediakan kecepatan hingga 112 mbps. Dengan kecepatan 112 mbps, koneksi 4G dengan tarif 3G, dan paket layanan yang dapat memilih berbagai konten yang pelanggan sukai, mulai dari live streaming pertandingan sepak bola, sampai menonton film-film terbaru.


Per akhir kuartal III 2015, Indosat Ooredoo memiliki 69 juta pelanggan, dengan peningkatan penggunaan data sebesar 155% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Pada periode yang sama Indosat mencatat pertumbuhan pendapatan sebesar 10,5% dibandingkan tahun sebelumnya.


Indosat mengklaim, separuh pelanggannya sudah melek internet dan 19 juta diantaranya adalah pengguna facebook aktif. Kendati demikian, pelanggan 2G Indosat masih banyak, yakni mencapai 70%. Oleh karena itu, Indosat berjanji akan tetap memberikan layanan prima bagi para pengguna 2G.


Selain itu, Indosat Ooredoo juga menggandakan jumlah gerai, serta mengubah tampilan dan meningkatkan fungsi website. Untuk pertama kalinya di Indonesia, pelanggan dapat melakukan top-up melalui website Indosat Ooredoo. Nama baru Indosat Ooredoo terpilih sebagai nama yang paling sesuai untuk Indonesia berdasarkan survei yang melibatkan 15 ribu responden dari berbagai kelompok.


Dengan strategi yang tepat, dibarengi implementasi yang kuat, dalam satu tahun terakhir PT. Indosat Tbk mencatat pertumbuhan penggunaan data sebesar 115%, dengan 19 juta pengguna aktif Facebook setiap bulannya.


Chairman Ooredoo Group H.E. Sheikh Abdulla bin Mohammed Bin Saud al Thani mengatakan, pemerintah Indonesia memiliki visi yang kuat untuk membangun digital indonesia, serta memberikan akses bagi setiap masyarakat ke dunia ekonomi digital. Oleh karena itu, lahirlah layanan baru dari Indosat Ooredoo ini akan menjadi kontribusi yang dibutuhkan bagi perekonomian Indonesia. **

0 Response to "Indosat Ooredoo Menuju Dunia Ekonomi Digital"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel