Hari Batik Nasional, 2 Oktober 2019
Setiap tanggal 2 Oktober, Indonesia memperingati Hari Batik Nasional. Peringatan ini terjadi ketika batik memperoleh pengakuan dunia pada tahun 2009 dari United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO).
Hari batik nasional adalah hari perayaan nasional Indonesua untuk memperingati ditetapkannya batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawai (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktoner 2009 oleh UNESCO. Pada tanggal ini, beragam lapisan masyarakat dari pejabat pemerintah dan pegawai BUMN hingga pelajar disarankan untuk mengenakan batik.
Menurut UNESCO, batik dinilai sebagai ikon budaya yang memiliki keunikan dan folosofi mendalam, serta mencakup siklus kehidupan manusia. Saat itu, setelah UNESCO resmi menetapkan batik sebagai warisan budaya dunia tak benda, presiden Indonesia periode saat itu Susilo Bambang Yudhoyono meminta seluruh masyarakat Indonesia pada tanggal 2 Oktober 2009 menganak batik.
Pemilihan Hari Batik Nasional pada tanggal 2 Oktober berdasarkan keputusan UNESCO yaitu badan PBB yang membidangi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan, yang secara resmi mengakui batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia. UNESCO memasukkan batik dalam Daftar Representatif Budaya Tak Benda Warisan Manusia. Pengakuan terhadap batik merupakan pengakuan internasional terhadap budaya Indonesia.
0 Response to "Hari Batik Nasional, 2 Oktober 2019"
Post a Comment