Cara Mematikan Laptop atau PC Otomatis Sesuai Jadwal yang Kita Inginkan
Agar bisa mematikan Laptop maupun PC secara otomatis, kita bisa menggunakan Task Schedule. Berikut adalah cara mematikan laptop atau pc secara otomatis sesuai jadwal yang kita inginkan atau telah kita buat.
1. Caranya buka Task Scheduler gunakan fitur search untuk mencarinya.
1. Caranya buka Task Scheduler gunakan fitur search untuk mencarinya.
2. Pada bagian panel sebelah kanan, klik pada opsi Create Basic Task.
3. Pada saat Wizard terbuka, pada bagian name beri nama Shutdown. Kemudian pilih Next untuk melanjutkan proses.
4. Selanjutnya adalah menentukan kapan task tersebut dijadwalkan, sebagai contoh pillih One Time saja karena kita hanya ingin membuat auto shutdown ini hanya untuk satu kali saja.
5. Kemudian tentukan tanggal dan jam yang akan dijadwalkan untuk melakukan shutdown, setting sesuai dengan keinginan kamu. Setelah selesai pilih Next untuk melanjutkan.
6. Lalu untuk menjalankan jadwal shutdown sekarang, pilih Start a program. Kemudian pilih Next.
7. Setelah itu untuk mencari program apa yang akan dijalankan, klik Browse lalu temukan program Shutdown (shutdown.exe) yang terletak di C:\Windows\System32. Jika sudah menemukannya, klik Open.
8. Kemudian pada bagian Add agruments, ketikan "/s" yang fungsinya sebagai parameter dari program shutdown. Klik Next untuk melanjutkan proses.
9. Terakhir akan muncul informasi task yang barusan dibuat. Mulai dari nama, deskripsi, kapan program tersebut dilakukan dan program apa yang dijalankan. Klik Finish untuk menutup Wizard.
10. Itulah cara yang dapat kita lakukan untuk membuat Shutdown secara otomatis atau terjadwal pada Windows. Cara ini juga dapat di aplikasikan pada Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 8, Windows 8.1 dan Windows 10.
trimakasih pak. imfonya
ReplyDeletesama-sama gus, semoga bermanfaat.
Delete