Praktek Produk Kreatif dan Kewirausahaan, Membuat Produksi Massal



A. Beberapa Contoh Produksi Massal

1. Produksi Cutting Sticker

Bagi siswa SMK yang ingin menumbuhkan jiwa kewirausahaan bisa mencoba berjualan cutting sticker. Peralatan yang digunakan di antaranya:

- Membeli mesin cutting sticker
- Memiliki komputer
- Bahan baku
- Alat penunjang

2. Produksi Sablon Kaos

Produksi kaos dengan sablon sudah banyak diminati oleh para konsumen. Produksi kaos disesuaikan tren yang sedang booming pada hari tertentu. Hasil riset kaos dilihat dari trend di sosial media, penjualan tertinggi di e-commerce, para penjual dan produsen kaos memberikan rekomendasi kaos yang disukai pada saat ini.

Pembuatan desain direncanakan melihat kondisi dan situasi saat ini yang bisa di implementasikan dijual ke pasaran.

Pengerjaan sablon kaos bisa dilakukan secara manual maupun komputer. Untuk pengerjaan menggunakan komputer maka kita harus menyediakan perangkat digital printing yang bisa mencetak kaos. Printer yang digunakan mencetak kaos biasa disebut Direct To Garment (DTG).

3. Produksi Sablon Mug

Mug atau cangkir diperuntukan dengan cetakan logo yang menempel dibagian mug. Mug ini biasanya di peruntukan untuk souvenir atau cindera mata.

Untuk bahan yang digunakan berjenis sublime atau kertas inkjet. Sedangkan tinta yang digunakan berjenis sublime yang terbuat dari polymer yang bisa mencair bila dipanaskan. Sedangkan lapisan penahan pansa bisa menggunakan isolasi kertas merk panfix.

4. Produksi Internet of Things (IoT)

Di era revolusi 4.0 Internet of Things (IoT) memiliki peran yang sangat penting untuk mengembangkan industri saat ini. Untuk anak SMK Kompetensi RPL, TKJ bisa mempelajari untuk membuat produk IoT.

Berikut ini proyek IoT yang bisa dibuat:

Menyalakan dan mematikan lampu via internet. Perangkat yang digunakan Agnos Things dan ESP8266.


B. Produksi Massal Di Bidang Unit Usaha

1. Industri Makanan

Industri makanan dapat berupa makanan untuk anak-anak dan orang dewasa.

2. Industri Kreatif

Industri kreatif dapat diartikan sebagai pemanfaatan bahan baku yang bisa dimanfaatkan menjadi sebuah nilai jual. Industri ini dapat memanfaatkan bahan-bahan berupa kayu, plastik, tali dan sebagainya.


C. Produksi Massal Dalam Bidang Jasa

Produksi massal dalam bidang jasa dapat berupa pemasangan, instalasi, perakitan, konsultan dan sebagainya. Berikut adalah contoh produksi massal dalam bidang jasa:

1. Jasa instalasi

Instalasi adalah pemasangan software pada sebuah hardware agar perangkat tersebut dapat beroperasi. Proses instalasi pada perangkat elektronik, contohnya instalasi cctv, instalasi sistem operasi komputer, instalasi smartphone dan semisalnya.

2. Jasa perakitan

Perakitan adalah perangkat-perangkat yang dirakit menjadi sebuah perangkat yang dapat digunakan. Contohnya, merakit komputer dan smartphone.

3. Jasa pembuatan web

Seorang programmer yang memiliki keahlian mengkoding dapat menawarkan jasa untuk membuat web. Website dapat dikategorikan milik pribadi, pemerintah, dunia pendidikan, e-commerce dan sebagainya.

4. Jasa pembuatan software

Saat ini segala bentuk pengolahan data sudah ddilakukan melalui komputer. Misalnya pada proses belanja di super market sudah menggunakan perangkat yang dibuat secara otomatis. Jasa ini dapat meliputi pengolahan data sekolah, rumah sakit, absensi pegawai dan sebagainya.


Tugas

Buatlah sebuah ide tentang produk atau jasa tentang produksi massal. Langkah selanjutnya jabarkan dalam proses perencanaan produksi massal meliputi perakitan dan bahan yang diperlukan.

Langkah-langkahnya:
1. Membuat penjadwalan
2. Memilih peralatan
3. Pengerjaan peralatan dan perkakas
4. Mobilisasi personalia
5. Pembelian material
6. Pengerjaan

0 Response to "Praktek Produk Kreatif dan Kewirausahaan, Membuat Produksi Massal"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel